You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Dewan Apresiasi Pembukaan Posko Layanan PPDB
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Kehadiran Posko Pelayanan Peserta Didik Baru Diapresiasi Dewan

Langkah Dinas Pendidikan (Disdik) DKI Jakarta yang  membuka posko pelayanan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB), mendapat respons positif dari Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Ini langkah positif Dinas Pendidikan untuk mempermudah warga menyelesaikan masalah yang terjadi saat mengurus sekolah

Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta, M Taufik mengatakan, pelayanan yang melibatkan Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) serta Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Diskominfotik) ini sudah sangat tepat untuk membantu warga mengurus sekolah secara maksimal.

"Ini langkah positif Dinas Pendidikan untuk mempermudah warga menyelesaikan masalah yang terjadi saat mengurus sekolah. Kami sangat mendukung," ujar M Taufik, saat meninjau lokasi posko di Gedung Disdik DKI Jakarta, Jl Gatot Subroto, Jakarta Selatan, Senin (5/6).

Disdik Antisipasi Server Down Saat PPDB Online

Taufik menambahkan, posko PPDB ini nanti bisa jadi role model secara nasional karena mempermudah pelayanan serta membantu warga mengatasi masalah pengurusan pendaftaran sekolah.

Pendapat senada disampaikan oleh Wakil Ketua Komisi E DPRD DKI Jakarta, Ramly HI Muhammad. Dia berharap, seluruh persoalan yang selama ini terjadi saat PPDB digelar bisa diselesaikan melalui layanan di posko.

"Persoalan yang kerap ditemui oleh warga saat PPDB yakni masalah administrasi kependudukan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Mudik Gratis 2025 Dibuka Besok, Simak Informasi Lengkapnya

    access_time06-03-2025 remove_red_eye13610 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Terapkan Prosedur Terbaru dalam Laporan Barang Tertinggal

    access_time03-03-2025 remove_red_eye1111 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Atasi Banjir, Gubernur Pramono Instruksikan Pembukaan Pintu Air

    access_time04-03-2025 remove_red_eye907 personDessy Suciati
  4. Curah Hujan Ekstrem di Hulu Sebabkan Sungai Ciliwung Meluap

    access_time04-03-2025 remove_red_eye678 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Halte Petukangan Berganti Nama Menjadi Halte Petukangan D’Masiv

    access_time04-03-2025 remove_red_eye671 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik